BogorOne.co.id | Kota Bogor – Merajut kebersamaan dengan menggapai hikmah silaturahmi di bulan suci Ramadhan dalam acara Ngabuburit Dawala.
Komunitas Taman Kencana (Ko-TK) melanjutkan rangkaian agendanya ke Kecamatan Bogor Selatan, dihadiri Camat dan Staff, MUI, Lurah dan FK LPM se-Bogor Selatan, Selasa (18 April 2023).
Dawala sendiri memiliki arti Da’wah, Wayang dan Lagu yang berkolaborasi, diketuai Ki Yayat Odoy dan diramaikan Ki Dalang Ceceng dengan kelucuan si cepotnya.
Acara dimeriahkan organ Bah UJ dan kacapi Bah Ebok, Kang Mpe yang suaranya enak didengar dan ada kru Sipatahunan yang siap dengan kameranya untuk mengabadikan.
Acara di Kecamatan Bogor Selatan ini agak berbeda karena acara Dawala dibuka dengan penampilan Camat ditemani Lurah berduet menyanyikan lagi Religi.
Shahlan Rasyidi, Dewan Pembina Ko-TK ikut menyempatkan diri menghadiri acara dan mengapresiasi serta mendukung kegiatan yang harus terus berkembang.
Ki Yayat Odoy mengatakan, acara sosial ini menjadi roadshow yang akan terus berjalan ke tiap Kecamatan, Kelurahan dan Hotel atau juga sekolah.
“Program Ko-TK ini Alhamdulillah akan terus bergerak atau roadshow ke tiap Kecamatan dan Kelurahan serta dapat diterima di semua tempat,” ujar Ki Yayat.
Ki Yayat juga mengatakan bahwa untuk acara selanjutnya di Kecamatan Bogor Tengah dan akan dilanjutkan setelah Lebaran di tempat berikutnya.(Ir-v)
Discussion about this post