BogorOne.co.id | Bogor – Temulawak adalah tanaman herbal khas Indonesia. Masyarakat sekitar memanfaatkan tanaman satu ini menjadi minuman dengan berbagai olahan seperti jamu dan teh herbal.
Banyak yang suka mengonsumsinya karena mengandung banyak manfaat serta mudah didapat dan juga tidak mahal.
Temulawak mengandung antioksidan yang dapat memperlancar kinerja sel darah putih dan produksi antibodi, sehingga dapat dikatakan bahwa temulawak bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh.
Manfaat satu ini yang membuat tubuh terhindar dari penyakit dan virus ataupun kuman, sehingga terjaga dari penyakit yang menyerang.
Resep minuman herbal yang berbahan dasar temulawak mudah dibuat dengan tambahan bahan yang juga mudah dicari.
Cukup dengan tambahan madu dan juga kayu manis dapat menjadikan minuman sehat serta dapat menimbulkan banyak efek positif bagi tubuh.
Rebus air hingga mendidih dan tambahkan bubuk temulawak, aduk dan rebus dengan api kecil hingga mendidih tambahkan bubuk kayu manis, aduk kembali hingga merata.
Tuang teh temulawak ke dalam teko sembari disaring agar ampasnya terbuang dan tuang madu ke dalam gelas terlebih dahulu, lalu tuang teh temulawak dan siap diminum.(Ir-v)
Discussion about this post